5 Keuntungan Menjadi Affiliate Marketer - Site Info | Personal Blog dari Madura

Breaking

Search Bar

Sabtu, 04 Desember 2021

5 Keuntungan Menjadi Affiliate Marketer

Saniro Memberi Info – Ada banyak sekali kesempatan mendapatkan cuan dalam dunia online. Bisa menjadi influencer, blogger, jualan online, affiliate marketer dan lain sebagainya.


Salah satu yang sedang menarik saat ini adalah affiliate marketer. Kita bisa mendapatkan keuntungan tanpa mengeluarkan modal sepeserpun kecuali untuk paket data.


Yah, siapa pun pasti mengeluarkan biaya untuk kebutuhan ini ‘kan. Kenapa nggak sekalian digunakan untuk daftar menjadi affiliate marketer dan serius menekuninya. Keuntungannya, kita akan mendapatkan bonus berupa komisi dari penjualan lho. Masa iya nggak mau?


Keuntungan Menjadi Affiliate Marketer
Sumber: https://pixabay.com/id/vectors/media-sosial-pemasaran-facebook-6134993/


Pengertian Affiliate Marketer

Affiliate marketer adalah sebuah program pemasaran yang memberikan komisi pada orang lain ketika berhasil menjual produk atau jasa. Kita juga bisa menyebutnya sebagai pemasaran affiliasi.


Biasanya, kita akan diberi sebuah link unik sebagai rujukan. Dimana setiap penjualan dari link tersebut akan terafiliasi sebagai penghasilan kita.


Kelihatannya mudah. Kita hanya perlu membagikan link affiliasi ke media promosi yang dipilih. Lalu menunggu orang lain tertarik dan membeli produk atau jasa yang dibutuhkan dari link tersebut.

Keuntungan Menjadi Affiliate Marketer

Lalu apa saja keuntungan menjadi affiliate marketer?

1. Nggak Perlu Menjadi Seorang Ahli Pemasaran

Menjadi seorang affiliasi nggak perlu memiliki keahlian khusus di bidang pemasaran. Kita bisa mempelajari semua ilmu yang dibutuhkan seiring berjalannya waktu.


Bukankah selama ini kita sudah bersosial media dengan baik? Kita bisa memanfaatkan aktivitas ini dalam usaha menjadi seorang affiliate marketing.

2. Nggak Membutuhkan Banyak Modal

Seorang affiliate nggak perlu mengeluarkan modal untuk stok barang dan lain sebagainya. Karena program ini adalah teknik marketing yang dilakukan secara digital. Dimana kita nggak perlu berurusan langsung dengan distribusi barang.


Kita hanya membutuhkan paket data untuk membagikan link affiliate yang dimiliki. Hal ini bisa memanfaatkan social media yang kita gunakan sehari-hari.

3. Bisa Menjadi Sumber Pasif Income

Meski pendapatan yang diperoleh nggak bisa dipastikan setiap bulannya, tapi menjadi seorang affiliate marketer selalu menarik. Kita bisa tetap memiliki pekerjaan utama dengan tetap mengembangkan media promosi untuk link affiliasi.


Jangan lupa untuk mengatur strategi pemasaran saat kita memiliki waktu luang ya. Karena kita nggak akan pernah mengetahui siapa saja yang tertarik pada produk barang dan jasa yang dimiliki oleh merchant.

4. Affiliate Marketer Nggak Perlu Berurusan Langsung dengan Produk

Sebagai seorang affiliate marketer, tugas kita hanya mempromosikan link affiliasi saja. Apabila ada seorang yang tertarik untuk membeli produk barang atau jasa tersebut, maka kita nggak perlu menanganinya sendiri. Mengapa?


Customer akan langsung berurusan dengan penjual saat melakukan pembelian. Sehingga, urusan pembelian sampai dengan pengiriman barang akan ditangani langsung oleh penjual.

5. Sangat fleksibel

Keuntungan melakukan pemasaran affiliasi lainnya adalah kita bisa melakukannya dimana dan kapan saja. Nggak ada aturan khusus.


Oleh karena itu, pemasaran dengan system ini sangat fleksibel dan dapat dilakukan oleh siapa pun yang sedang mencari penghasilan tambahan. Bahkan oleh para pelajar sekalipun.

Kesimpulan

Menjadi affiliate marketer adalah pekerjaan yang mudah. Bisa dilakukan oleh siapa dan kapan saja. Bukan hanya itu. Ada banyak keuntungan dalam melakukan pemasaran secara afiliasi. Salah satunya adalah fleksible dan nggak membutuhkan modal yang banyak lho. Sehingga kita tetap bisa mengatur keuangan pribadi dengan baik.


Semoga bermanfaat!

3 komentar:

  1. Mau nanya dong bagaimana caranya convert orang yang folow supaya mau membeli barang yang kita pasarkan dalam afiliasi ini. Kadang suka bingung cara yang efektif bagaimana ya ?

    BalasHapus
  2. Tulisan yang dibutuhkan, terima kasih yaa

    BalasHapus
  3. Sebagai passive income, program ini sangat menjanjikan. Tapi walaupun kita bukan ahli pemasaran, tapi tetap aja harus menyusun strategi biar program affiliate yang kita ikuti jadi cuan...

    BalasHapus